Hasil Piala Dunia U-17 Markoko vs Indonesia Skor 3-1 Tetap Semangat Garuda Muda !!

Piala Dunia U-17

kamunanya.net – Indonesia U-17 harus menelan pil pait pada laga terakhir mereka
pada grup A Piala Dunia U-17 2023.Laga yang di mainkan di stadion Glora Bung Tomo
Surabaya kamis (16/11/2023).skor berkesudahan 3-1 kemenangan untuk Tim Maroko u-17

Bermain di kandang sendiri cukup membuat punggawa muda memiliki beban tersendiri,
Pada laga penentu ini Garuda Muda mencatatkan permainan dengan skor paling rendah.
skor 6,61. nilai ini yang paling terendah dari dua laga sebelumnya yang di mainkan
di fase grup A ini.menurut laman sofascore.

Gol yang di cetak pemain Maroko u-17 masing-masih dari Alaoui pada menit ke-29 (P)
Abdellhamid Ait Boaudlal pada menit ke-38 dan Mohamad Hamony pada menit ke-64.
Sementara Indonesia u-17 hanya mampu menghasilkan satu gol melalu Nabil Asyura
pada menit ke-42.

Dengan hasil ini pupus sudah harapan skuat Garuda Muda untuk melanjutkan babak 16
besar Piala Dunia U-17.Garuda Muda hanya menempati posisi ke tiga dengan mengoleksi
dua poin dari tiga pertandingan.

Maroko U-17 memuncaki klasemen grup A dengan mengoleksi enam poin dari tiga pertandingan
sedangkan di posisi kedua di tempati Ekuador U-17 dengan mengoleksi lima poin sedangkan
Panama U-17 di posis terakhir dengan perolehan dua poin dari tiga pertandingan.

 

Posisi klasemen Grup A Piala Dunia U-17

 

Statistik dari kedua tim :

Maroko U-17 – Indonesia U-17

Tembakan : 28-10

Tembakan on target : 9-2

Penguasaan bola : 61%-39%

Operan : 442-294

Akurasi operan : 82%-70%

Pelanggaran : 13-10

Kartu kuning : 2-2

Kartu merah : 0-0

Offside : 1-1

Tendangan sudut :10-3

Susunan pemain dari kedua tim :

Timnas Indonesia U-17 (4-3-3): Ikram Al Giffari,Rizdjar Nurviat Afrisal,
(85 Habil Akbar),Iqbal Gwijangge,Sulthan Zaky,Welber Jardim,Hanif Ramadhan
(73 Aulia Rahman),Figo Denis,(46 Achmad Zidan),Ji Da Binm,(62 Amar Brrkic),
Riski Arkhan Kaka,Nabil Asyura,(61 Jehan Pahlevi).

Pelatih: Bima Sakti.

Timnas Maroko U-17 (4-1-4-1): Taha Benrhozil,Hamza Koutoune,Abdelhamid Ait Boudlal,
Ismail Bakhty,Yasser El Aissati,(62 Fouad Zahouani)Mohamed Katiba (77 El Mehdi Akoumi)
Mohammed Hamony,Ayoub Chaikhoun,Abdelhamid Maali,(69 Adam Boufandar),Aymar Ennair
(77 Naoufel El Hannach),Anas Alaoui.

Pelatih: Said Chiba.