Liverpool vs West Ham Skor 5-1 Carabao Cup 2023

Liverpool

kamunanya.netLiga perempat final carabao cup 2023 mempertemukan tim liga inggris,
antara liverpool vs west ham. Laga ini bermain di anfield pada kamis (21/12/2023) WIB.

Liverpool selaku tuan rumah mampu tampil baik dan memenangkan laga dengan skor
telak 5-1 oleh tim tamu west ham . Adapun masing-masing gol dari liverpool di cetak

oleh Dominik Szoboszlai (28) Curtis Jones (56,84), Cody Gakpo (71) dan Mohamed Salah
(82). Sedangkan West Ham hanya dapat membalas satu gol lewat Jarrod Bowen (77).

Berkat hasil ini liverpool bisa melaju ke babak berikutnya. The Reds menyusul tiga tim
yang terlebih dahulu lolos ada Chelsea, Fulham, Middlesbrough .

Baca juga berita : Apakah Jadon Sancho Pemain MU Berstatus Bebas Transfer?

Jalannya Pertandingan : Liverpool vs West Ham

Babak pertama :

Dari awal peluit babak pertama dibunyikan, liverpool selaku tuan rumah tampil solid.
Mereka dominan dalam penguasaan bola,tapi The Reds kesulitan untuk menembusnya

pertahanan dari west ham. Dari 11 tembakan yang di lepaskan oleh The Reds, tujuh di
antaranya di lepaskan dari luar kotak penalti. Sampai di menit ke – 28 The Reds berhasil

Memecahkan kebuntuan lewat aksi gemilang Szoboszlai, tendangan kerasnya berhasil
menghujam deras ke gawang yang di jaga Alphonse Areola kiper dari west ham. Skor 1-0
bertahan sampai babak pertama selesai.

 

Babak kedua :

Memasuki babak kedua, liverpool lebih meningkatkan lagi permainnannya. Al hasil di menit
ke – 56 pemain muda mereka Jones berhasil memperlebar kedudukan menjadi 2-0 . Hasil

kerja sama dengan striker mereka darwin nunez, seakan tidak ada puasnya di menit ke-71
gakpo mencetak gol melalui tembakan terukur di luar kotak penalti. pada menit ke – 77

wesh ham mampu memperkecil keadaan lewat Jarrod Bowen yang mampu mengoceh
pemain dari liverpool lalu melepaskan tembakan melengkung dari sisi kiri. Menit ke – 82

pemain bintang mereka Mohamed Salah berhasil mencetak gol, salah berhasil lewat
dari jebakan offside dan dengan mudah menahlukan areola kiper dari west ham . dan gol

terakhir menuntakkan perlawanan west ham, di menit ke- 84 jones berhasil menambah
pundi – pundi golnya dan gol ini pun sekaligus gol terahir dari laga ini .

 

Susunan Pemain : Liverpool vs West Ham

LIVERPOOL (4-3-3): Caoimhin Kelleher, Joe Gomez, Jarell Quansah, Virgil van Dijk,
Kostas Tsimikas, Dominik Szoboszlai, Wataru Endo, Curtis Jones, Harvey Elliott,
Darwin Nunez, Cody Gakpo.

Manajer: Jurgen Klopp

WEST HAM (4-2-3-1): Alphonse Areola, Vladimir Coufal, Konstantinos Mavropanos,
Angello Ogbonna, Ben Johnsons, Tomas Soucenk, Edson Alvarez, Mohammed Kudus,
Pablo Fornals, Said Benrahma, Jarrod Bowen.

Manajer: David Moyes